Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menghitung THR Karyawan Kontrak Dengan Rumus Dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc

Menghitung THR Karyawan Kontrak Dalam Office Calc - Seperti yang sudah saya sebutkan dalam artikel sebelumnya bahwa THR merupakan tunjangan yang wajib dibayarkan oleh perusahaan lepada karyawannya.


Dalam hal status pekerjaan terdapat beberapa jenis yang kita kenal yaitu pegawai tetap, pegawai kontrak dan pegawai harian.

Untuk THR memang wajib diberikan kepada pegawai dengan ketiga status tersebut dengan catatan harus memeuhi syarat - syarat tertentu.

Untuk cara menghitung THR karyawan tetap sudah saya jelaskan dalam artikel sebelumnya dan silahkan untuk dipelajari.

Perlu diperhatikan bahwa salah satu syarat dalam pemberian THR adalah karyawan yang bersangkutan harus sudah bekerja selama satu tahun secara terus menerus dan ini tentu saja tidak berlaku untuk karyawan harian yang hanya dipanggil pada waktu tertentu saja.

Untuk THR karyawan harian ini akan saya bahas dalam artikel selanjutnya dan silahkan untuk dipelajari.





Dalam artikel ini saya akan membahas tentang cara menghitung THR karyawan kontrak dengan menggunakan rumus dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc.


Cara Menghitung THR Karyawan Kontrak Dalam Office Calc



Karyawan kontrak biasanya memiliki durasi atau batas waktu bekerja yang telah ditetapkan dan disepakati bersama antara karyawan dan perusahaan.

Durasi kontrak yang diberikan memang bervariasi ada yang satu tahun, dua tahun dan seterusnya.

Durasi kontrak atau masa kontrak ini sangat berpengaruh terhadap penghitungan THR karena akan masa kerja akan menjadi dasar dalam penghitungan THR tersebut.

Masa kontrak dari seorang karyawan jika berakhir satu bulan sebelum hari raya maka THR atas karyawan tersebut tidak dibayarkan kecuali jika masa kontraknya berlanjut atau diperpanjang.

Inilah perbedaan utama antara karyawan tetap dengan karyawan kontrak karena untuk karyawan tetap meskipun masa kerjanya berkahir tigapuluh hari sebelum hari raya maka karyawan tersebut tetap berhak atas THR.

Untuk masalah tekhnis tentang aturan THR silahkan cari referensi yang lebih detail karena saya hanya akan fokus kedalam cara penghitungannya saja.


Rumus Untuk Menghitung THR Karyawan Kontrak



Pada dasarnya cara penghitungan THR karyawan kontrak tidak berbeda dengan karyawan tetap yaitu tergantung masa kerja.

Untuk karyawan yang telah bekerja selama satu tahun penuh secara terus menerus maka akan mendapatkan THR yang nilainya gaji dan tunjangan satu bulan penuh.

Sedangkan karyawan yang belum bekerja selama satu tahun akan dihitung secara prorate sesuai dengan masa kerjanya.

Rumus OpenOffice dan LibreOffice Calc yang saya gunakan untuk menghitung THR karyawan kontrak adalah sebagai berikut :


  1. Rumus IF : rumus IF ini akan digunakan untuk memisahkan masa kerja karyawan yang sudah 1 tahun dan belum 1 tahun.
  2. Rumus DATEDIF : rumus DATEDIF digunakan untuk menghitung masa kerja dalam LibreOffice Calc.
  3. Rumus MONTHS : rumus MONTHS digunakan untuk menghitung masa kerja dalam OpenOffice Calc.
  4. Rumus ROUND : Rumus ROUND digunakan jika kita ingin membulatkan angka desimal dari hasil penghitungan THR.

Untuk syntax, argumen serta cara penggunaan keempat rumus diatas silahkan pelajari dalam artikel sebelumnya.

Dari urutan rumus diatas bahwa penghitungan THR terdiri dari dua yaitu menghitung masa kerja serta menghitung THR.

Untuk penghitungan masa kerja telah saya bahas dalam artikel lain dan silahkan untuk dipelajari.


Baca Juga : Cara Menghitung Lama Bekerja Dengan Rumus Dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc 


Dalam artikel tersebut diberikan contoh tentang cara menghitung masa kerja untuk mempermudah pemahaman dalam penggunaan rumusnya.


Contoh Menghitung THR Karyawan Kontrak Dalan OpenOffice dan LibreOffice Calc



Seperti yang disebutkan diatas bahwa sebelum menghitung THR kita harus menghitung masa kerja karyawan terlebih dahulu.

Masa kerja karyawan ini bisa dihitung dari awal karyawan diangkat menjadikaryawan kontrak sampai dengan tanggal hari raya.

Jika kontrak awal tidak langsung diperpanjang maka tanggal masuk kerja dihitung dari awal kontrak kedua.

Misalnya tanggal 01 Jan 2018 karyawan dikontrak selama 1 tahun atau sampai dengan 31 Des 2018.

Setelah berakhir masa kontrak karyawan tersebut tidak langsung diperpanjang dan baru diberikan kontrak kembali tanggal 01 Feb 2019 sampai dengan 31 Jan 2020.

Jika kita akan menghitung THR untuk tahun 2019 maka tanggal masuk bekerja karyawan tersebut dihitung dari mulai tanggal 01 feb 2019 sampai dengan tanggal hari raya pada tahun 2019.

Untuk contoh penghitungannya silahkan perhatikan gambar berikut ini :



menghitung thr karyawan kontrak dalam libreoffice calc


Dalam gambar tersebut tanggal awal adalah tanggal mulai karyawan tersebut bekerja dalam durasi kontrak yang paling akhir dimulai.

Untuk lama bekerja atau masa kerja dalam kolom E diatas saya gunakan rumus sebagai berikut :


=DATEDIF(C4;D4;"M")


Hasil dari rumus tersebut akan menghitung selisih bulan diantara tanggal masuk kerja dan tanggal hari raya.

Mohon dicatat, rumus tersebut diatas bisa digunakan dalam LibreOffice Calc sedangkan untuk OpenOffice Calc kolom E tersebut digunakan rumus sebagai berikut :


=MONTHS(C4;D4;0)


Hasil dari rumus diatas akantetap sama dengan rumus yang pertama yaitu menghasilkan jumlah bulan bekerja masing - masing karyawan.

Jika ingin mengetahui kenapa rumusnya berbeda dalam OpenOffice dan LibreOffice silahkan pelajari dalam artikel yang membahas tentang menghitung masa kerja karyawan.

Untuk menghitung THR dalam kolom I digunakan rumus sebagai berikut :


=IF(E4>=12;H4;E4/12*H4)


Rumus tersebut otomatis akan memisahkan kondisi karyawan yang bekerja kurang dari satu tahun serta karyawan yang telah bekerja selama satu tahun atau lebih.

Jika ingin angka desimal tidak muncul dalam hasil perhitungan THR kolom I silahkan gabungkan rumus diatas dengan ROUND.

Contohnya adalah sebagai berikut :


=ROUND(IF(E8>=12;H8;E8/12*H8);0)


Dengan rumus tersebut maka angka desimal yang berada dibelakang koma akan dihilangkan atau dibulatkan.

Jika ingin mempelajarinya lebih detail silahkan lihat dalam contoh filenya dibawah ini :

------------------------------------
Nama file : Contoh menghitung THR
Ukuran file : 57 kb | 59 kb
Link OpenOffice : Contoh file
Link LibreOffice : Contoh file
------------------------------------

Itulah pembahasan office-calc.com kali ini tentang cara menghitung THR karyawan kontrak dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc, semoga bermanfaat.  

      

Post a Comment for "Cara Menghitung THR Karyawan Kontrak Dengan Rumus Dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc"