Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menggunakan Rumus HLOOKUP Dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc

Rumus HLOOKUP Office Calc - Rumus HLOOKUP dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc tergabung kedalam kelompok Fungsi Spreadsheet.

Dalam artikel sebelumnya kita sudah membahas salah satu rumus yang cukup mirip dan juga ada dalam kategori Fungsi Spreadsheet yaitu rumus VLOOKUP.

Dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc rumus HLOOKUP ini dapat digunakan untuk mengambil isi dari sebuah tabel berdasarkan kriteria yang sudah kita tentukan.

Kriteria untuk pengambilan data dari tabel ini tentu saja harus ada atau muncul dalam salah satu kolom tabel tersebut.

Jika diperhatikan fungsi dari rumus HLOOKUP ini sangat mirip dengan rumus VLOOKUP.

Untuk itu kita akan coba melihat apa perbedaan dari rumus VLOOKUP dan HLOOKUP ini.

Selain itu kita juga akan membahas tentang cara menggunakan rumus HLOOKUP dalam OpenOffice dan LibreOffice calc.

Rumus HLOOKUP Dalam Office Calc


Pada dasarnya perbedaan antara rumus VLOOKUP dan HLOOKUP ini terletak pada tabel sumber data yang akan diambil datanya.

Dalam VLOOKUP tabel sumber data yang digunakan berbentuk vertical atau berbentuk kolom yang isinya akan berbentuk baris dengan posisi akan terus bertambah kebawah.

Dalam tabel tersebut posisi judul kolom berada diatas dan isi dari tabel berada dibawah dari judul kolom tersebut.

Sedangkan pada rumus HLOOKUP posisi tabel ini akan berbentuk horizontal atau berderet dari kiri kekanan.

Judul kolom pada bentuk tabel ini akan berada dipinggir paling sebelah kiri dan isi dari kolom akan berderet kesebelah kanan.

Secara umum memang bentuk pada tabel vertical lebih banyak digunakan hanya saja dalam beberapa kondisi kita cukup sering menemukan bentuk tabel dengan posisi horizontal.

Tentu saja untuk tabel dengan bentuk horizontal ini tidak bisa menggunakan rumus VLOOKUP tetapi menggunakan rumus HLOOKUP.




Untuk pembahasan tentang rumus VLOOKUP sudah kita lakukan dalam artikel sebelumnya dan silahkan untuk dipelajari.

Selanjutnya mari kita lihat syntax, argumen serta contoh dari rumus HLOOKUP dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc.


Syntax dan Argumen Rumus HLOOKUP Dalam Office Calc


Argumen dari rumus HLOOKUP dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc ini terdiri dari 4 yaitu search_criteria, array, index dan sorted.

Adapun syntax dari rumus HLOOKUP ini adalah sebagai berikut :


=HLOOKUP(search_criteria;array;index;sorted)



  • search_criteria : kriteria pengambilan isi dari tabel sumber data
  • array : alamat cell untuk tabel sumber data
  • index : posisi baris ke sekian dalam tabel sumber data
  • sorted : diisi dengan TRUE atau FALSE dan saya biasanya menggunakan 0 (nol)


Khusus untuk argumen sorted tidak bersifat wajib untuk diisi atau boleh dikosongkan.


Contoh Menggunakan Rumus HLOOKUP Dalam Office Calc


Selanjutnya mari kita lihat contoh penggunaan dari rumus HLOOKUP dalam OpenOffice dan Juga LibreOffice Calc.

Silahkan perhatikan gambar berikut ini :


rumus HLOOKUP dalam LibreOffice Calc


Dalam contoh tersebut kita akan mengisi kolom Harga berdasarkan tabel Daftar Harga sesuai dengan nama barangnya masing - masing.

Contoh yang pertama kita akan mengambil harga untuk barang Kertas A4 dan rumus yang digunakan adalah sebagai berikut :


=HLOOKUP(A4;$F$4:$H$5;2;0)


Hasil dari rumus tersebut seperti yang terlihat dalam gambar diatas cell C4 yaitu harga Kertas A4 adalah 35.000.

Contoh yang kedua kita akan mengambil harga Pensil dari tabel Daftar Harga dan rumus yang digunakan adalah sebagai berikut :


=HLOOKUP(A5;$F$4:$H$5;2;0)


Hasilnya silahkan lihat dalam gambar diatas kolom Harga cell C5 harga Pensil adalah 1.500.

Sebenarnya setelah pembuatan rumus pada cell C4 untuk selanjutnya silahkan copy pastekan cell tersebut sampai dengan cell C7 karena rumus sudah dilock dengan cell absolut sehingga posisi tabel Daftar Harga tidak akan bergeser.

Pada dasarnya cara penggunaan dari rumus HLOOKUP ini hampir sama dengan cara penggunaan rumus VLOOKUP yang sudah kita bahas sebelumnya.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara menggunakan rumus HLOOKUP dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc.

Semoga artikel yang singkat ini dapat bermanfaat untuk semua pembaca.

Post a Comment for "Cara Menggunakan Rumus HLOOKUP Dalam OpenOffice dan LibreOffice Calc"